Sambut Idul Adha, Santri Tanuraksan Gelar Pawai Oncor Dan Takbir Keliling
Kebumen (www.wara-wirikebumen.com)- Ribuan santri dari pimpinan ranting fatayat muslim nahdhatul ulama ranting dukuh tanuraksan desa gemeksekti kecamatan Kebumen pada hari sabtu 10 Agustus 2019 mengikuti giat pawai oncor dan juga takbir keliling. Kegiatan yang digelar dalam rangka menyambut hari raya idul adha 1440 Hijriah, selain di ikuti oleh seluruh santri di dukuh tanuraksan juga di ikuti kurang lebih sekitar 1000 santri dari 12 TPQ dan juga majelis taklim di desa setempat. Pawai oncor dan takbir keliling ini menempuh jarak sejauh 5 kilometer yang mengelilingi pedukuhan tanuraksan kebumen.
Disepanjang perjalanan kegiatan ini banyak mendapat perhatian dari masyarakat dan juga pengguna jalan yang sangat antusiasme menyaksikan giat pawai oncor dan juga giat takbir keliling. Dalam kegiatan ini panitia juga menyediakan kupon yang dalam waktu sekejap langsung di buru oleh para warga. Kupon yang dihargai 1000 rupiah dan akan di undi untuk mendapatkan berbagai macam hadiah menarik yang sudah dipersiapkan oleh tim panitia. Berbagai macam hadiah menarik besar seperti kipas angin listrik, dispenser, blender dan juga beraneka hadiah menarik lainnya. Seusai mengikuti giat pawai oncor dan giat takbir keliling peserta selanjutnya menuju ke panggung hiburan untuk menunggu kupon undian berhadiah.
Acaranya pun semakin ramai dan semarak dengan adanya pentas seni yang di isi oleh para pemuda-pemudi gemeksekti kebumen dan juga pertunjukan sulap oleh ki jhon silombo. Kegiatan yang berlangsung sangat meriah ini sebelumya telah di buka oleh kepala desa gemeksekti bapak suramin. Kegiatan ini bertujuan untuk meluaskan syiar islam khusunya di dukuh tanuraksan di desa gemeksekti kebumen pada umumnya sekaligus juga untuk mempererat ukhuwah islamiyah serta menciptakan pemuda pemudi Generasi muda yang berakhlakul karimah. Demikian terimakasih.