Per Tanggal 20 Mei Gading Splash Water Membatasi Pengunjung - Wara-wiri Kebumen Selamat datang di website wara-wiri Kebumen, website yang menyajikan berita dan informasi serta isu-isu lokal seputar Kebumen
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia 88cc4a7ba1a87bee822d962b6e1510f3
Selamat datang di website wara-wiri Kebumen, website yang menyajikan berita dan informasi serta isu-isu lokal seputar Kebumen

Per Tanggal 20 Mei Gading Splash Water Membatasi Pengunjung


Kebumen (www.wara-wirikebumen.com)- Wisata ala Eropa luar negeri di kebumen, menjadikan Gading splash water(Gading paradise ramai dikunjungi wisatawan. Selain bisa berwisata air, pengunjung juga dapat berkeliling menikmati kerenya miniatur benua Eropa. Mulai dari minatur Menara Eiffel Paris, Windmills Belanda, dan juga jejeran rumah dengan gaya khas Eropa juga bisa kamu temukan di gading splash water (gading paradise. Dengan pesona nuansa ala Eropa, tidak heran kalau pengunjung berbondong-bondong untuk mengunjungi tempat wisata tersebut.

Namun, sepertinya hal itu kurang menguntungkan di tengah pandemi corona yang sampai sekarang belum juga berakhir. Pasalnya pemerintah mengimbau kepada masyarakat supaya menghindari keramaian dan juga mengurangi mobilitas. Sayangnya, hal itu justru sulit dilakukan di tempat wisata yang kini sedang hangat-hangatnya dikunjungi. Oleh karena itu, untuk mendukung program pemerintah dalam upaya penanganan corona, tim manajamen gading splash water (gading paradise) mengumumkan akan membatasi jumlah pengunjung mulai pada tanggal 20 Mei 2021.

Hal tersebut disampaikan melalui akun Instagram resmi gading splash water pada hari Rabu 19 Mei 2021. "Pengumuman. Mulai besok, hari Kamis tanggal 20 Mei 2021 akan kami adakan pembatasan jumlah pengunjung untuk mengurangi keramaian di gading splash water dan juga Gading Paradise demi untuk mendukung program pemerintah. Terimakasih,".Mengingat proses pembangunan yang belum selesai 100% tapi sudah sangat ramai pengunjung, pihak Gading kebumen juga menyampaikan bila ada yang ingin berkunjung dengan beramai-ramai dianjurkan untuk ditunda dulu.

Pengumuman pembatasan pengunjung di gading splash water itu dapat beberapa respon dari masyarakat. Ada pihak yang menyayangkan keputusan tersebut. Pasalnya ia sudah berencana akan berkunjung dengan keluarga besar ke gading splash water. Utuk jumlah batasan pengunjung hingga kini belum dikonfirmasi. Kendati demikian pihak manajemen Gading kebumen mengatakan akan berusaha untuk memberikan yang terbaik ketika grand opening nanti.

Semoga upaya yang dilakukan guna untuk mendukung program pemerintah bisa berjalan dengan lancar dan baik. Tetap menjalankan prokes dengan menerapkan 5M. Memakai masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan juga mengurangi mobilitas. Demikian

Iklan Tengah Artikel 1

images-2022-06-04-T133151-138

Produk Shopee paling murah 👇

Iklan Bawah Artikel

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia