Pertokoan Dan Pasar Di Kebumen Bakal Ditutup Total
Kebumen (www.wara-wirikebumen.com)-Dalam rangka menekan laju covid-19 yang masih tinggi. Terbaru, Pemerintah kabupaten Kebumen melarang pertokoan dan pasar di kawasan kota ditutup pada hari Minggu setiap pekannya. Semua toko-toko di Kota Kebumen akan ditutup. Karena di Kebumen kasusnya sangat tinggi. Lanjut pasar Tumenggungan Kebumen dan juga pasar pagi akan ditutup tutup total. Kebijakan penutupan di wilayah pertokoan ini, Pemerintah kabupaten Kebumen bakal melakukan giat penyemprotan disinfektan di pasar dan juga di sepanjang ruas jalan di kota Kebumen.
"Sampai dengan saat ini Kebumen masih menempati posisi nomor 4 dengan kasus Covid-19 terbesar di Jawa tengah. Jadi kita harus bersama sama untuk terus berusaha menjaga diri, menjaga keluarga dengan terus menerapkan protokol kesehatan.
Masyarakat Kebumen memang masih cukup banyak yang belum mematuhi protokol kesehatan. Padahal, protokol kesehatan jadi aturan wajib yang harus digunakan dalam menjalankan aktivitas.
Masyarakat diminta supaya tetap di rumah dan kurangi mobilitas. Karena ketika ini rumah adalah tempat yang paling aman. PPKM darurat ini, sekarang sudah tidak ada lagi zona hijau. Semua dinyatakan zona merah. Yang artinya semua kegiatan masyarakat yang bisa mengundang keramaian maka jelas dilarang atau tidak diperbolehkan lagi. Patuhi aturan dan selalu terapkan protokol kesehatan.