Hendak Main Bola, Bocah Kedungwinangun Hanyut Teseret Arus Sungai Luk Ulo - Wara-wiri Kebumen Selamat datang di website wara-wiri Kebumen, website yang menyajikan berita dan informasi serta isu-isu lokal seputar Kebumen
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia 88cc4a7ba1a87bee822d962b6e1510f3
Selamat datang di website wara-wiri Kebumen, website yang menyajikan berita dan informasi serta isu-isu lokal seputar Kebumen

Hendak Main Bola, Bocah Kedungwinangun Hanyut Teseret Arus Sungai Luk Ulo

Klirong, Nasib malang dialami salah satu bocah warga RT.01/08, Dukuh Pagak, Desa Kedungwinangun, Kecamatan Klirong, Paryudi (13). Dirinya hanyut terseret derasnya arus Sungai Luk Ulo desa setempat, Rabu (23/02) sore tadi.

Dikutip dari kebumen sorot co, Bako Humas BPBD Kebumen Heri Purwoto mengungkapkan, peristiwa itu terjadi sekira pukul 15.00 WIB saat bocah tersebut hendak bermain bola di lapangan sepak bola desa setempat. 

Lokasi lapangan sepak bolanya berada diseberang Sungai Luk Ulo. Saat korban menyeberang sungai dengan cara berenang, korban terbawa arus dan tenggelam, ujar Heri. 
Warga sekitar yang mengetahui peritiwa tersebut, kata Heri, kemudian segera melakukn pencarian dan melaporkannya ke perangkat desa setempat. Perangkat Desa setempat kemudian langsung meneruskan laporan tersebut ke Pusdalops BPBD Kabupaten Kebumen. 

Saat ini korban masih dalam pencarian warga setempat bersama tim SAR dan segenap relawan yang merapat ke lokasi kejadian, ucapnya.

Heri menambahkan, sampai dengan saat ini pencarian korban belum membuahkan hasil dan belum ada laporan atau tanda-tanda keberadaan korban.

Semoga korban lekas ditemukan, harapnya.

Iklan Tengah Artikel 1

images-2022-06-04-T133151-138

Produk Shopee paling murah 👇

Iklan Bawah Artikel

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia