Korban Tenggelam di Sungai Lukulo Kebumen Berhasil Ditemukan Dalam Keadaan Meninggal Dunia
Dikutip dari kebumen24.com, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap I Nyoman Sidakarya mengatakan korban bernama Paryudi (13) warga Dukuh Pagak RT 01 RW 05 Kecamatan Klirong Kabupaten Kebumen pertama kali di temukan salah seorang warga saat sedang melakukan penyisiran dan pemantauan di lokasi kejadian.
‘’ Warga melihat benda mengapung dan langsung mendekatinya, setelah mengetahui benda itu adalah korban yang kita cari kemudian kita langsung melaporkan ke Posko Tim SAR Gabungan yang saat itu sedang melakukan pemantauan dan setelah mengetahui laporan tersebut kita langsung mengevakuasi korban.’’ungkapnya.
Dengan di temukanya korban secara resmi Operasi SAR Kita nyatakan di tutup dan semua unsur kita kembalikan ke kesatuanya masing-masing. Jasad Korban telah dibawa kerumah duka karena jarak lokasi tenggelam dekat dengan rumah korban.
Adapun unsur SAR Gabungan Terdiri Basarnas Cilacap, Bpbd Kebumen, Polsek Klirong, Koramil Klirong, PMI, Rapi, Orari, SAR MTA, Gertaks Kebumen, Banser, SAR Kokam, Mdmc, Relawan Jack, SAR Elang Perkasa, Kowara, SAR Tunas Kelapa, Ubaloka dan Warga Sekitar.
Seperti diketahui, sebelumnya korban Tenggelam di Sungai Lukulo Kebumen.Pada Rabu 23 Februari 2022 sekitar Pukul 15.00 Wib. Korban tenggelam saat hendak pergi bermain bola menyeberang sungai.(k24)