Innalillahi, Korban Ledakan Obat Mercon di Kebumen Akhirnya Meninggal - Wara-wiri Kebumen Selamat datang di website wara-wiri Kebumen, website yang menyajikan berita dan informasi serta isu-isu lokal seputar Kebumen
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia 88cc4a7ba1a87bee822d962b6e1510f3
Selamat datang di website wara-wiri Kebumen, website yang menyajikan berita dan informasi serta isu-isu lokal seputar Kebumen

Innalillahi, Korban Ledakan Obat Mercon di Kebumen Akhirnya Meninggal


Seorang remaja di Kebumen korban ledakan obat mercon yang sempat dirawat di rumah sakit akhirnya meninggal dunia. Jenazah korban dimakamkan di pemakaman desa setempat hari ini.

Korban ledakan petasan maut itu berinisial BES (17) warga Desa Bulurejo, Kecamatan Ayah, Kebumen. Remaja itu sempat dirawat di RS PKU Muhammadiyah Gombong namun nyawanya tak tertolong.

"Ya betul, korban akhirnya meninggal dunia. Meninggal di rumah sakit tadi pagi," ujar Kapolres Kebumen, AKBP Burhanuddin saat dihubungi detikJateng, Selasa (11/4/2023).

Setelah dinyatakan meninggal dunia, jenazah korban kemudian dibawa menuju rumah duka untuk dimakamkan. Isak tangis keluarga, tetangga, teman dan kerabat lainnya pun pecah mengiringi pemakaman korban.

Suasana Haru di Pemakaman Korban

Kepergian korban meninggalkan duka mendalam tak hanya bagi keluarga dan kerabat dekat, namun juga bagi teman-teman sekolah serta guru. Sebagai penghormatan terakhir, para pelayat mengantarkan jasad korban ke tempat peristirahatan terakhir. Korban dimakamkan di pemakaman desa setempat pada Selasa (11/4) siang.

"Telah terjadi ledakan akibat dari obat petasan itu pada hari Senin sore mengakibatkan satu korban jiwa. Setelah saya melaporkan kejadian ini ke pihak forkopimcam atau kepolisian langsung korban dievakuasi, dirawat dan akhirnya tadi pagi dinyatakan telah meninggal dunia dan dimakamkan di pemakaman sini," kata Kepala Desa Bulurejo, Ali Imron saat ditemui detikJateng di lokasi.

Sementara itu, salah satu teman korban, Alif Hidayatullah (17) menuturkan jika korban merupakan orang yang baik, ramah serta cerdas. Ia tak menyangka jika teman sekelasnya itu begitu cepat pergi untuk selama-lamanya.

"Orangnya baik ramah, aktif juga, pinter juga sih, pandai bergaul. Tahunya dari temen bikin story WA, terus kaget. Terus cari info eh ternyata temen sekelas, awalnya nggak percaya. Ya kehilangan banget sangat kehilangan," ucap Alif.

Diwartakan sebelumnya, satu unit rumah milik Budi Santosa (45) warga Desa Bulurejo, Kecamatan Ayah, Kebumen, rusak parah akibat ledakan yang terjadi pada Senin (10/4) sore. Nahas, anak pemilik rumah yakni BES (17) menjadi korban ledakan tersebut dan harus dilarikan ke rumah sakit.

Namun setelah mendapatkan perawatan intensif, nyawa korban tak tertolong. Pihak polisi sampai saat ini juga masih terus menyelidiki insiden yang menewaskan remaja 17 tahun itu.



Iklan Tengah Artikel 1

images-2022-06-04-T133151-138

Produk Shopee paling murah 👇

Iklan Bawah Artikel

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia