Kebakaran Kandang, Satu Sapi Bunting Mati Kesetrum - Wara-wiri Kebumen Selamat datang di website wara-wiri Kebumen, website yang menyajikan berita dan informasi serta isu-isu lokal seputar Kebumen
Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia 88cc4a7ba1a87bee822d962b6e1510f3
Selamat datang di website wara-wiri Kebumen, website yang menyajikan berita dan informasi serta isu-isu lokal seputar Kebumen

Kebakaran Kandang, Satu Sapi Bunting Mati Kesetrum


Polres Kebumen - Kandang sapi dilaporkan mengalami kebakaran akibat korsleting listrik. Satu sapi yang tengah Bunting mati kesetrum listrik pada peristiwa yang terjadi di kandang milik Dasikin warga Desa Surorejan, Kecamatan, Puring, Kebumen.

Dijelaskan Kapolres Kebumen AKBP Recky melalui Plt Kasihumas Aiptu Nanang Faulatun, kebakaran diketahui dini hari sekira pukul 03.30 WIB, Selasa 25 Juni 2024.

"Saat itu pemilik kandang, atau korban tengah tidur. Lalu terbangun karena mendengar suara letupan dari arah kandang. Saat dicek, kandang kebakaran," jelas Aiptu Nanang. 

Suara letupan itu bersumber dari kabel PLN yang putus dan mengenai tanah. Suaranya yang cukup keras sehingga membangunkan Dasikin dan keluarga. 

Melihat kandangnya terbakar, lantas korban melaporkan ke Polsek Puring. Tak lama kemudian Polsek Puring bersama Koramil, serta Tim Damkar datang ke lokasi untuk memadamkan. 

Api bisa dipadamkan setelah tim Damkar menerjunkan mobil pemadam. Namun ternak milik korban tak bisa diselamatkan. 

Korban diperkirakan mengalami kerugian material kurang lebih 30 juta Rupiah.

Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), kuat dugaan kebakaran disebabkan kabel PLN meledak terkena batang pohon saman lalu menyambar kandang sapi milik korban. 

Selain Kebakaran, rumah milik Hamdan warga Desa Kalipoh, Kecamatan Ayah, Kebumen, tertimpa pohon kelapa pada hari Senin 24 Juni 2024, sekira pukul 13.00 WIB.

Pohon kelapa tepat di belakang rumah Hamdan tumbang tertiup angin sehingga menimpa atap dapur dan kamar mandi rumahnya. 

Taka ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun diperkirakan mengalami kerugian material 2,5 juta Rupiah.


(Humas Polres Kebumen)

Iklan Tengah Artikel 1

images-2022-06-04-T133151-138

Produk Shopee paling murah 👇

Iklan Bawah Artikel

Affiliate Banner Unlimited Hosting Indonesia